Pohon Beringin Alun Alun Banjarnegara Tumbang, Satu Tewas dan Lima Luka Berat
Rabu, 8 November 2017 15:27 WIB
TRIBUNJATENG/DANIEL ARI PURNOMO
Sebuah pohon beringin tumbang di alun-alun Kota Banjarnegara, Jawa Tengah, Rabu (8/11/2017) siang sekitar pukul 13.00 WIB.
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, BANJARNEGARA - Sebuah pohon beringin tumbang di alun-alun Kota Banjarnegara, Jawa Tengah, Rabu (8/11/2017) siang sekitar pukul 13.00 WIB.
Kronologi semula Kabupaten Banjarnegara diguyur turun hujan deras disertai angin kencang sekitar pukul 12.30.
"Yang tumbang itu pohon beringin tua di alun-alun. Tumbang menimpa orang-orang yang sedang berteduh," kata Kepala BPBD Jateng, Sarwa Pramana.
Data sementara BPBD, satu korban meninggal dunia di lokasi dan tiga korban luka berat.
"Yang luka berat langsung kami bawa ke RSUD setempat. Kebanyakan luka patah kaki," imbuhnya.
Baca: Pohon Beringin Berusia Ratusan Tahun Terbakar Hebat Hanya Karena Sisa Bakaran Ayam
Informasi terbaru dari Kapolres Banjarnegara, AKBP Nona Pricilia, satu orang meninggal dunia, enam luka berat.
"Lima orang luka berat masih di RSUD, satu orang sudah diperbolehkan pulang," ujarnya melalui telepon.
No comments:
Post a Comment